Selamat Datang Di Website Ventura Konveksi

( Tempat Produksi Buat Kaos, Jaket, Celana, Seragam, PDL/PDH, Masker di Temanggung, Jawa Tengah)

 Apa Itu Bahan Kain Kaos Cotton Combed? Ini Penjelasan Karakteristiknya

VENTURA KONVEKSI ( Tempat Produksi Buat Kaos, Jaket, Celana, Seragam, PDL/PDH, Masker di Temanggung, Jawa Tengah)


Cotton Combed adalah jenis katun (cotton) yang sangat halus, yang mana pada proses pembuatannya serat katun diproses secara khusus sebelum diputar di mesin pemintal. Cotton Combed menggunakan bahan dasar 100% kapas. Bahan ini dapat menyerap keringat, sejuk saat dipakai, sangat halus dan lembut. Combed dibuat dari bahan serat kapas yang lebih panjang. Bahan ini cocok untuk menjadi bahan kaos premium yang berkualitas tinggi. Terdapat beberapa pilihan ketebalan yaitu 20s, 24s, 30s, dan 40s (semakin kecil angkanya maka semakin tebal kainnya)

Kelebihan kain Cotton Combed :

  • Memiliki ketebalan yang pas, cocok untuk daerah tropis
  • nahammya sangat halus dan lembut sehingga tetap nyamanketika dikenakan
  • Adem ketika dikenakan meski cuaca panas
  • Mudah menyerap keringat sehingga tetap nyaman dikenakan
  • Dibuat dari bahan alami tanpa campuran bahan kimia atau bahan sintetis
  • tidak mudah luntur

Kekurangan kain Cotton Combed :

  • Rentan terhadap jamur bila disimpan ditempat yang lembab 
  • Kain akan cepat rusak apabila direndam terlalu lama
  • Sangat mudah kusut

VENTURA KONVEKSI ( Tempat Produksi Buat Kaos, Jaket, Celana, Seragam, PDL/PDH, Masker di Temanggung, Jawa Tengah)
Lalu bagaimana cara perawatan kain Cotton Combed agar kaian awet tidak cepat rusak? Kami akan berbagi tips cara mudah merawat kain Cotton Combed :
  • Ketika mencuci kain Cotton Combed jangan rendam terlalu lama
  • Hindari penggunaan sikat dan mesin cuci, gunakan tangan lebih baik agar kaos tidak cepat rusak
  • Jangan gunakan pemutih untuk kaos dengan bahan kain Cotton Combed
  • Pada saat menjemur kain Cotton Combed usahakan kaos dalam kondisi terbalik agar warna tetap cerah dan tidak cepat pudar
Sekian untuk artikel kali ini. terimakasih telah membaca, semoga bermanfaat :)


Informasi & Pemesanan silahkan hubungi kontak dibawah :

Post a Comment